Kemarin lalu saya sudah mencoba membuat akun transferwise dan sukses π . Nah sekarang waktunya untuk mencobanya withdrawl dari transferwise ke Bank Lokal (dalam hal ini adalah Bank Mandiri). Eh iya sekaligus saya juga pengen nih membandingkan dengan Paypal biar tahu mana yang ratenya lebih bagus π . Nah untuk memulai Withdarl, silahkan mulai dengan login ke akun Transferwise. dan Klik “recipiens” pada bagian kiri (sidebar).
Kemudian setelahnya akan muncul detil tentang rekening anda, baik nama, email , nomor rekening yang telah ditambahkan untuk keperluan withdrawl (baca disini kalau belum buat). Dan klik tombol Send Money. pada Tombol ini anda akan diarahkan untuk menuju pada pilihan jumlah pembayaran dan dengan metode apa anda akan membayar. Pada pilihan tersebut ada detil tentang biaya dan kapan dana kita sampai.
Nah setelahnya perlu diperhatikan bahwa rekomendasi saya sih pilih saja opsiΒ Your TransferWise accountΒ (Gambar 03) dimana NO EXTRA FEE alias gratis (padahal ada meski kecil πΒ sekitarΒ $1.64 ~ tergantung yang diwithdrawl ), terus klik continue. Oh iya sekalin nih saya coba bandingkan ratenya dengan paypal ya, jadi tahu perbandingannya.
Saya membuka 2 browser dan membandingkannya. Pada tanggal yang sama dan jam yang sama saya mencoba memwithdrawl dana sejumlah $50 USD. Dari gambar terlihat bahwa ternyata Transferwise juga ada feenya. Sedangkan Paypal tidak. Tapi, coba lihat digambar lebih jelas, meski Transferwise mengenakan fee sejumlah 1.64 USD tapi nilai Rupiah yang saya dapat lebih besar dibandingkan dengan withdrawl melalui Paypal.
Usut punya usut ternyata kursnya memang berbeda, Disaat yang sama Transferwise memberikan nilai tukar rupiah yang lebih baik dibandingkan dengan Paypal. Transferwise memberikan rate yang hampir mirip dengan Kurs Beli diIndonesia yaitu sebesar Rp 14.685,- , sedangkan Paypal yang gratis fee mengenakan kurs Rp 14.104, bener bener vangkeeeee π .
Lanjut ke Transferwise, nah setelah anda melakukan seperti gambar diatas, click confirm and continue. Dan anda akan melihat success transfer seperti gambar dibawah. Oh iya jangan lupa sewaktu anda ingin melakukan withdrawl, ada beberapa pilihan, silahkan pilih yang mempunyai nilai yang terbanyak ya π (yang potongannya paling sedikit) , karena metodenya macam-macam, ada yang ACH (perlu waktu lama), ada pula yang langsung saving (saat saya melakukan ini membutuhkan waktu hanya 2 Jam untuk sampai ke rekening saya).
Setelah saya melakukan hal tersebut, saya menerima email dari Transferwise dan kaget juga emailnya bagus, yaitu notifikasi sekaligus monitoring perjalanan uangnya, kayak kiriman Paket gitu π . Uniknya nggak musti Jam kerja, saya menjajalnya di jam paling extrim yaitu jam 1 Pagi, dan beneran Jam 3 pagi sudah sampai ke rekening Bank π .
Wah keren nih, besok kayaknya bisa dicoba lagi π .
Terima kasih artikelnya Kang, bermanfaat banget nih bagi saya yang baru buka akun di transferwise
Sama sama π , senang bisa membantu π
Saya baru bikin akun transfer wise, tp belum bisa pakai. Sekarang kena biaya 20$ untuk bayarnya tidak bisa alasannya ditolak akun bank saya. Di artikel sebelumnya, bapak kata suruh bikin akun euro dulu, kenapa ya pak? Dan cara transfer euro ke usd nanti gimana?
Berarti Kartunya BCAnya tidak bisa dipakai, coba pakai kartu yang lain, misalnya Genius Card. ini bisa dipakai asal soldonya mencukupi (bukan Virtual Card)
saya mau transfer uang Pound saya tp dari rekening bank di UK (saya sempat tinggal disana) dan masih ada sekitar 200 pound. pengen saya transfer, tp skrg saya sudah di Indonesia. langkah apa yang harus saya lakukan mengingat kartu ijin tinggal saya di sana sudah habis berlaku.
pertanyaan saya
1. Apakah saya harus membuat akun transferwise dengan data bank UK atau data id saya di indonesia?
Hmmm, kalau untuk kasus yang seperti ini saya belum pernah mas, tapi selama anda bisa mengakses rekening UK dan mentransfernya ke Transferwise, bisa kita rupiahkan nantinya.